First Impression Shinjumi Glow Matte Shade Tulip Red dan Sakura Nude

By Chela Ribut Firmawati - April 12, 2021


First Impression Shinjumi Glow Matte Shade Tulip Red dan Sakura NudeKeindahan perona bibir menjadi daya Tarik tersendiri bagi saya ke papa. Bisa dikatakan, papa turut andil dalam memilih setiap warna dari koleksi lipstick yang saya miliki. Bahkan beberapa kali kena tegur karena lipstick belum habis tetapi beli baru lagi. Hahaha. Biasa kan bund, naluri perempuan. Apalagi kalau ada merk baru dan penasaran untuk dicoba. Seperti produk kosmetik pertama dari Shinjumi.

shinjumi


 

Oh, baru dengar tentang Shinjumi? Sini-sini merapat, buguru kasih tahu..hihihihi. Pasti sudah menebak kalau kata Shinjumi itu dari Jepang, kan. Jangan salah bund, Shinjumi ini berasal dari dua kata bahasa,loh. Shin berarti Shin dari bahasa Jepang yang berarti pearl dan Mi dari bahasa Korea yang artinya beauty

 

FYI, Shinjumi sendiri sudah hadir di Indonesia sejak tahun 2019. Untuk produknya sendiri terdiri dari empat kategori meliputi suplemen, skincare, kosmetik dan healthy care. Karena Shinjumi percaya bahwa perawatan kulit yang baik serta rutinitas kesehatan akan membawa keindahan yang mengagumkan seperti mutiara. Wah, mutiara adiknya Intan donk! xixixixi. Becanda ya, bun.

 



Untuk produk yang sudah saya coba yaitu Shinjumi Glow Matte, adalah produk kosmetik pertama dari Shinjumi. Tema yang diusung adalah Spring Edition 2020 yang sangat cocok untuk melengkapi daily make up look. Dengan 3 varian shade yaitu Tulip Red, Sakura Nude dan Azalea Pink.


Baca : Daily make Up Routine

So, let me tell you mengenai first impression menggunakan Shinjumi Glow Matte Shade Tulip Red dan Sakura Nude.

Sebelumnya bisa dilihat dulu hasilnya di bibir sexy saya. 


Siap!!!!!!


OK!!!!!









Pertama, yang membuat saya takjub setelah membuka paketan dari Anais Cosmetics Korea adalah ada dua kemasan imut dan lucu terbungkus buble wrap. Saya tidak menyangka jika ada lipmate kemasan mini. Cuma 2,5 kg saja, bund. Dengan kemasan segitu jelas donk ya enak dibawa kemana-mana untuk touch up bibir supaya tetap ON.




Kedua, Setelah membuka kardus dengan nuansa putih dan varian warna yang sesuai dengan shadenya. Saya mendapati botol kecil bertutup pink. Botol kaca dari lipmatte ini transparan namun tampak mencolok sesuai dengan varian shadenya. Lihat deh gambar ini, jelas kan warnanya. Jadi kita tidak kesusahan untuk melihat kira-kira cocok tidak warnanya di bibir kamyu.



Ketiga, kuas aplikatornya juga enak. Tidak terlalu besar ataupun kecil. Begitu dipakai untuk mengusap di bibir , terasa lembut dan tidak belepotan di luar garis bibir.





Keempat, untuk aromanya jelas dominan aroma bunga. Sesuai dengan shadenya, aromanya mengikuti jenis bunga yang dipakai untuk menamai setiap shade. Kebetulan untuk warna red dari shade Tulip Red agak lebih kuat daripada Sakura Nude. Tetapi aromanya tidak mengganggu penciuman, kok.



Kelima, pigmentasinya lumayan. Namun butuh beberapa kali usapan untuk bisa  menutup warna bibir secara sempurna. Saat mengaplikasian di bibir, cairan lipmatte terasa agak licin dan tampak glossy tetapi begitu kering akan cenderung matte. Nah loh, bingung menjelaskannya kan. Hahaha. Intinya ini lipmatte glossy dengan hasil akhir matte. Tidak terasa tebal dan tidak memicu kering di bibir.



Apa? Penasaran tentang harga dari si mungil cantik ini? Hehehe. Coba deh kepoin akun instagram @shinjumiofficial & @shinjumi.official_id atau langsung order melalui syopiiii. Boleh lah mengunjungi official Store di Shopee @shinjumi.official.id dan langsung order. Harga normalnya Rp 99.000, 00 tetapi namanya saya yang suka dengan promo ya lumayan kemarin beli dengan harga promo Rp 89.000,00.

 


Nah, bagi kalian yang penasaran dan ingin mencoba bisa langsung kepoin di sini ya.

Website : www.shinjumi.id

Shopee : https://shopee.co.id/shinjumi.official.id

WA : +6285782300068

Instagram : @shinjumiofficial & @shinjumi.official_id

TikTok : https://vt.tiktok.com/ZSJjsKpSB/

  • Share:

You Might Also Like

1 comments

Silahkan tinggalkan jejak di blog guru kecil ya. Mohon untuk tidak memberikan LINK HIDUP dalam kolom komentar. Jika memang ada,komen akan di hapus. Terimakasih;)