Promo Kartu Kredit untuk Belanja di Supermarket

By Chela Ribut Firmawati - August 16, 2020

Kartu Kredit, Produk Perbankan yang Banyak Diminati ~ Dari berbagai macam produk yang dikeluarkan oleh perbankan, bisa dikatakan bila kartu kredit atau credit card adalah produk yang banyak diminati. hal tersebut terlihat dari penggunanya yang semakin bertambah. Dari begitu banyaknya jenis credit card, ada beberapa jenis credit card yang memang di khususkan untuk mereka yang menyukai kegiatan tertentu seperti traveling, belanja dan yang lainnya. Sebagian masyarakat memang masih mempergunakan kartu debit, tetapi setelah mengetahui berbagai kelebihan hingga promo kartu kredit untuk belanja yang ditawarkan credit card niscaya pengguna juga akan semakin banyak.      

by: Solopos.com
  

Kartu Kredit Belanja di Supermarket

Bagi Anda yang gemar berbelanja di supermarket, mungkin sudah tidak asing dengan credit card groceries. Tak hanya semakin mempermudah transaksi, credit card ini juga bekerjasama dengan berbagai brand supermarket, dengan demikian, Anda akan mendapatkan berbagai keuntungan ketika belanja bulanan di supermarket favorit. 


Proses apply credit card supermarket ini sebenarnya sama dengan proses pengajuan credit card lain seperti menyiapkan dokumen persyaratan seperti NPWP, KTP, slip gaji, rekening, melengkapi syarat pendapatan, dan melakukan pengajuan ke bank.

Baca : Perlu dan Penting Untuk Memahami Tawaran Pinjaman Dana 

Istilah yang Sering Ditemukan Dalam Kartu Kredit


Sebelum apply credit card belanja, ada beberapa istilah yang harus Anda ketahui terlebih dahulu, seperti:


  • Cashback

Fitur ini adalah fasilitas yang banyak dicari ketika mengajukan credit card. Bayangkan saja, Anda mengeluarkan uang, namun memperoleh uang itu kembali yang nantinya dapat digunakan untuk berbelanja kebutuhan lain. Nantinya, semakin besar potensi cashback yang diberi, layanan credit card tersebut juga semakin bagus. Contohnya, ada sebuah kartu yang memberikan cashback 10% tanpa nominal belanja minimum. Jika Anda belanja Rp 1 juta, Anda akan mendapatkan cashback sebesar Rp 100 ribuan. Menguntungkan bukan?


  • Potongan harga

Potongan harga sebenarnya sama dengan diskon. Potongan harga adalah hal yang sangat mempengaruhi saat kita berbelanja. Bila semakin sering diskon yang diberi, semakin baik juga kualitas credit card tersebut, karena biaya yang keluar akan semakin sedikit.


  • Poin reward

Biasanya, selain potongan harga dan cashback, keuntungan lain yang dicari seseorang saat mengajukan credit card ialah poin reward. Poin reward merupakan poin yang akan Anda peroleh ketika bertransaksi hingga nilai tertentu. Poin ini dapat di-redeem maupun ditukar untuk berbagai macam bonus. Meskipun demikian, jangan hanya berfokus pada mengumpulkan poin reward saja. Tetap gunakan credit card sebagaimana mestinya. 


  • Cicilan bunga

Saat ini, layanan credit card semakin menjamur, hampir semua bank memiliki fasilitas ini. Inilah yang membuat bank berlomba-lomba memberi penawaran terbaik. Salah satunya dengan memberikan fasilitas cicilan bunga. Dengan fasilitas ini, kita dapat mengubah transaksi menjadi cicilan dengan jangka tertentu. 


  • Merchant 

Semua bank seperti semakin memberi penawaran menarik pada nasabah. Salah satu penawarannya ialah menambah berbagai promosi di merchant. Dengan promosi tersebut, kita bisa memperoleh diskon, hingga tambahan produk lain. hal inilah yang membuat pengguna credit card semakin terpacu untuk menggesek kartu di mesin EDC.


  • Promo

Ketika menggunakan credit card, apa hal yang akan Anda cari? Mungkin Anda akan mencari promo. Pilih credit card yang memberikan promo beragam, sehingga keuntungan yang diperoleh bisa semakin maksimal.


Pilihan Kartu Kredit untuk Belanja


Lantas, apa saja credit card yang pas digunakan untuk berbelanja? Berikut berbagai macam pilihannya, antara lain:


  • BNILOTTEMart Mastercard Platinum

BNILOTTEMart Mastercard Platinum cocok bagi Anda yang gemar berbelanja di swalayan grosir seperti Lotte Mart. Dengan pembayaran menggunakan BNILOTTEMart Mastercard Platinum, Anda akan memperoleh cashback hingga 3% dari total belanja. Contohnya, Anda berbelanja sebesar Rp 10 juta, Anda akan mendapatkan cashback sebesar Rp 300 ribuan, nilai yang lumayan bukan? Selain itu ada pula berbagai promo menarik seperti free executive lounge di beberapa bandara, hingga tambahan potongan 5% untuk pembelian private label LOTTEMart.


  • Mandiri Hypermart Visa Gold

Selain Lotte Mart, biasanya untuk berbelanja kebutuhan harian, banyak orang yang memilih Hypermart. Jika ingin lebih hemat berbelanja di sini, Anda dapat menggunakan Mandiri Hypermart Visa Gold. Mandiri Hypermart Visa Gold memiliki diskon dan keuntungan yang menarik. contohnya, potongan harga untuk produk rumah tangga di gerai swalayan, ada pula promo tiket gratis pesawat terbang setiap berbelanja dalam nominal tertentu. 


  • Carrefour Mega Card

Sudah keluar uang, namun memperoleh uang kembali? Jika ingin keuntungan demikian, Anda bisa melakukan apply credit card Carrefour Mega Card. Dengan menggunakan Carrefour Mega Card, Anda dapat memperoleh cashback untuk semua transaksi di seluruh Carrefour. Tak hanya itu, Anda juga akan memperoleh poin reward untuk transaksi minimal 25 ribu. Promo yang ditawarkan kartu ini pun selalu menarik setiap bulannya. 


  • BCA Everyday Card

BCA Everyday Card sangat cocok bagi Anda yang sering belanja kebutuhan rumah tangga, karena tiap transaksi yang dilakukan, akan memperoleh cashback hingga 5%, promo ini berlaku di swalayan seperti Hypermart, Carrefour, Giant hingga Lotte Mart. Tak hanya itu, Anda juga memperoleh keuntungan hingga 5% tiap pembelian BBM non subsidi.


Dari banyaknya promo credit card yang ditawarkan, pilih kartu yang pas sesuai dengan kebutuhan Anda. Selain itu perhatikan denda dan ketentuan biaya yang berlaku. Jangan lupa bandingkan fitur utama di tiap kartu kredit. Untuk mempermudah Anda melakukan perbandingan dan pengajuan aplikasi credit card, Anda dapat menggunakan CekAja.com. Berfokus pada kebutuhan pengguna, CekAja.com akan memberikan pilihan credit card terbaik untuk Anda. Kunjungi https://www.cekaja.com/kartu-kredit/ sekarang juga.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments

Silahkan tinggalkan jejak di blog guru kecil ya. Mohon untuk tidak memberikan LINK HIDUP dalam kolom komentar. Jika memang ada,komen akan di hapus. Terimakasih;)