Inilah Manfaat Kartu Prakerja Yang Wajib Kalian Ketahui

By Chela Ribut Firmawati - May 16, 2020

Inilah Manfaat Kartu Prakerja Yang Wajib Kalian Ketahui~ Beberapa waktu yang lalu linimasa facebook diramaikan dengan satu topic yaitu kartu prakerja. Desas-desus sampai nyinyiran yang ada selama ini adalah “pengangguran siap-siap dibayar!”. Sehingga menimbulkan pro dan kontra di berbagai lapisan kalangan masyarakat. Begitupun saya yang diam-diam penasaran apa benar kartu prakerja itu memang untuk orang yang “nganggur”. 




Lantas saya ikut membuka laman prakerja.go.id dan mendaftar untuk memiliki akun di laman tersebut. Tak ada maksud apa-apa karena niat saya adalah mendaftar saja, ikut tes pun juga sudah menjelang akhir gelombang tiga atas paksaan papa. Hehehe. Saya malas mikir karena saya merasa bukan soal uangnya, tapi saya beranggapan yang berhak mendapatkan di luar sana sebenarnya jauh lebih banyak daripada saya. 


Lolos ya Alhamdulillah bisa nambah ilmu pelatihannya, nggak lolos juga pasti ada rejeki dari pintu lain. 

FYI, Program Kartu Prakerja adalah program bantuan biaya pelatihan yang bertujuan untuk mengembangkan kompetensi kerja sasaran penerima yang berusia 18 tahun ke atas dan sedang tidak sekolah/kuliah. Ingat ya, bantuan ini hanya akan diberikan sekali seumur hidup untuk peserta. Hanya sekali seumur hidup!!!.

 
Berarti pengangguran digaji donk ya? Oh… TIDAK BISA!!! Tujuan dari kartu prakerja ini adalah mengembangkan kompetensi angkatan kerja dengan memberikan bantuan biaya pelatihan. Jadi bukan pengangguran diberi gaji begitu saja. Tetapi untuk meningkatkan kompetensi kita dan siap terjun di dunia kerja. 


Meskipun kalian sudah bekerja, tidak menutup kemungkinan untuk bisa mendapatkan kartu pra kerja. Tidak terbatas bagi yang menganggur, calon peserta bisa yang sudah bekerja, karyawan dan korban PHK. Tahu sendiri kan banyak perusahaan terdampak covid-19 yang akhirnya merumahkan pekerjanya. Atau guru honorer juga cocok kok untuk menjadi peserta pelatihan pra kerja. 


Dari Uang Saku Hingga Sertifikat Pelatihan

Kategori pelatihan di pintaria


Tidak dipungkiri antusiasme mendaftar program kartu pra kerja adalah adanya “uang saku”. Yang mana insentif itu nantinya digunakan sebagai biaya pelatihan yang harus diikuti oleh peserta. 

Insentif yang akan diterima oleh peserta kartu pra kerja sebesar Rp 3.550.000,00 dengan rincian sebagai berikut :

  1. Bantuan pelatihan = Rp 1.000.000,00
  2. Insentif pasca pelatihan = Rp 600.000,00 /bulan (untuk 4 bulan)
  3. Insentif survey kebekerjaan = Rp 50.000,00 untuk setiap kali survey dan akan melaksanakan 3x survey dengan total Rp 150.000,00. 
Bantuan untuk pelatihan akan diberikan secara non-tunai. Sementara itu, insentif akan diberikan dengan cara ditransfer ke rekening bank atau e-wallet. Makanya saat mendaftar akan diminta akun Gopay, Ovo, atau Link Aja. 


Bagi peserta yang lolos mendapatkan kartu pra kerja, dana insentif itu harus dipakai di Mitra Platform Digital Pelatihan dalam waktu 30 (tiga puluh) hari sejak diterima dan wajib dipakai dalam tahun anggaran berjalan. Dana bisa mengalami kadaluarsa/hangus dan nantinya akan dikembalikan ke rekening kas Negara. 


Terdapat beragam pelatihan dari keterampilan teknis seperti cara berjualan online, menjadi fotografer, menguasai aplikasi komputer, kursus bahasa, keterampilan perawatan kecantikan, dan lain-lain. Nantinya peserta akan mendapatkan sertifikasi keahlian yang membuat calon karyawan lebih diprioritaskan di dunia kerja sehingga dapat meningkatkan peluang karir. 


Saya melihat ini adalah kesempatan  emas bagi calon pekerja untuk membekali diri dengan kompetensi bidang yang sesuai dengan passionnya. Maka dari itu, untuk menyukseskan program ini diharapkan peserta dapat mengikuti dengan maksimal sehingga anggaran Negara yang digelontorkan bisa tepat sasaran dan dapat membawa Indonesia ke arah yang lebih baik lagi dalam menghadapi tantangan zaman. 


Sumber :
https://www.prakerja.go.id/


  • Share:

You Might Also Like

0 comments

Silahkan tinggalkan jejak di blog guru kecil ya. Mohon untuk tidak memberikan LINK HIDUP dalam kolom komentar. Jika memang ada,komen akan di hapus. Terimakasih;)