#Mask4all Menyelamatkan Kita dari Covid-19

By Chela Ribut Firmawati - April 25, 2020

#Mask4all Menyelamatkan Kita dari Covid-19~ Awal April lalu saya menemukan sebuah tayangan di IGTV sebuah akun mengenai gerakan #Mask4all. Sebuah gerakan yang dilakukan oleh masyarakan Republik Ceko, dimana warga masyarakat wajib untuk mengenakan masker. Adapun masker yang digunakan adalah masker kain yang rata-rata dibuat sendiri.



Gerakan #Mask4all ini diyakini dapat membantu penyebaran covid-19. Dan masker yang digunakan adalah masker kain, bukan masker medis.

Homemade masks can slow the spread of COVID-19 because "my mask protects you and your mask protects me."


Berawal dari video itulah, saya bergegas membeli masker kain untuk saya, papa dan Intan. Saat itu pemerintah Indonesia belum mengambil kebijakan wajib memakai masker saat keluar rumah. Selang dua hari sepertinya himbauan wajib memakai masker baru diumumkan.

Masker kain menjadi pilihan saya karena harganya relatif terjangkau. Saya memang tidak mau ikut-ikutan membeli masker medis yang mohon maaf nih harganya nggak wajar banget. Naiknya kebangetan dan rasanya ada yang jauh lebih pantas memakai ketimbang saya. Para tenaga medis dan orang yang beresiko atau sakit jauh lebih tepat memakai masker medis.

Kita orang yang sehat cukup menggunakan masker kain. Bisa beli atau bisa bikin sendiri. Saya berencana membuat sendiri masker kain sebagai cadangan. Sebenarnya sudah ada beberapa yang saya beli di dagangan teman, mengingat anjutan dokter Tirta yang mana masker kain ada batas waktu penggunaan yaitu 4 jam setiap sekali pakai.

By: @kesmas.dkksmg

Keuntungan memakai masker homemade atau masker kain adalah :
1. Meminimalisir kontak tangan dengan hidung dan mulut,

2. Mengurangi resiko penularan penyakit,

3. Menurunkan resiko paparan droplet,

4. Dapat digunakan secara berulang, cuci dengan sabun dan air mengalir,

5. Harga terjangkau.

Bahan masker kain yang direkomendasikan adalah :
1. Kain katun : memiliki daya serap tinggi dan tekstur kain lembut. Nggak perlu beli, gunakan kaos bekas yang ada di lemarimu. Buatlah masker dengan bantuan penjahit atau jahit sendiri menggunakan tangan. 

2. Flanel : Saya baru tahu jika kain jenis flanel memiliki serat yang padat dan tebal. 

3. Linen : Bingung dengan jenis kain ini? Itu loh serbet yang biasa digunakan di dapur. Kain jenis ini bagus digunakan sebagai masker karena mampu menyerap partikel sebanyak 62%.

4. Sutra : kain jenis ini terbuat dari bahan alami sehingga memiliki tekstur yang lebut. Selain itu memiliki kemampuan menyerap partikel virus sebanyak 54%.

5. Kertas  Filter Kopi : meski tipis, kalian bisa menggunakan dengan beberapa lapis. 


Disarankan untuk masker homemade dari kain ini berlapis 2-3 supaya partikel virus tidak terhirup. Hal mudah sebenarnya dan kembali lagi kepada kita untuk menerapkan. Jujur ya awalnya engap saat memakai masker, tapi lama kelamaan demi kebaikan bersama tidak ada salahnya jika kita patuhi. 

Ingat, maskermu melindungimu dan melindungi orang lain!!



Sumber : 
https://masks4all.co/

https://www.popbela.com/fashion/style-trends/peni-asih-rara/bahan-membuat-masker-kain-di-rumah

  • Share:

You Might Also Like

2 comments

  1. masker kain sangat nyaman digunakan, dan sangat mudah untuk dibersihkan

    ReplyDelete
  2. Sekarang pakai masker (kain) udah jadi item wajib ya kalo keluar rumah.

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan jejak di blog guru kecil ya. Mohon untuk tidak memberikan LINK HIDUP dalam kolom komentar. Jika memang ada,komen akan di hapus. Terimakasih;)