Belitung: Impian Untuk Menjelajah Sambil Mengajar

By Chela Ribut Firmawati - April 04, 2018

By: Indonesiamengajar.org

“Bu... boleh ya aku mengajar di luar Jawa? Kebetulan ada program Indonesia Mengajar dan teman sekampusku juga ikut. Prospek ke depan insyaallah bagus.”


Saya ingat betul sepulang dari solat magrib di mushola, saya berikan stopmap yang berisi persyaratan ikut Indonesia Mengajar ke ibu. Di sudut sofa, saya hanya melihat tatapan bapak dengan penuh harap. Antara menyetujui dan bahkan melarang, bapaklah yang paling tahu rencana saya untuk nekat ke luar Jawa. 



“Ndak usah... ngajar di sini saja. Biar dekat sama ibu.”


Restu ibu membawa saya menjadi guru di SDN 1 Ngembak

Kalimat itulah yang terucap dari mulut ibu. Seketika runtuh harapan saya untuk bisa membaur dengan anak-anak didik di berbagai daerah di Indonesia. Yang saya pikirkan hanyalah saya harus pergi, harus menjelajah, bertemu mereka dan menjadi salah satu orang dimana mereka bisa meraih cita-citanya. 

Tapi saya tidak mengantongi restu ibu untuk meninggalkan rumah. 

Sampai detik inipun, impian menjelajah negeri ini masih harus saya kubur dalam-dalam. Bahkan ketika sudah memiliki Intan, rasanya menjelajah negeri dan membaur dengan anak-anak negeri ini terutama di daerah pedalaman hanyalah mimpi indah. Yang entah kapan saya bisa mewujudkannya. 

Indonesia itu indah, lautnya yang biru, keramah tamahan pendudukanya, aneka macam upacara adat, bahkan keragaman suku, flora dan fauna memang hanya bisa saya nikmati melalui buku, internet dan tayangan traveling yang saat ini semakin menjamur di televisi. 

Bahkan terkadang, kami (saya dan papa) sering banget terlibat obrolan dengan topik "ingin mengajar ke luar Jawa". Entahlah, semakin saya mencoba untuk melupakan impian itu, justru semakin kepikiran. Dan entah mengapa, dalam doa selalu ada kalimat terucap bahwasanya saya ingin....


...ke BANGKA BELITUNG!


By: kapanlagi.com


Ya, saya terbius dengan pesona Lintang, Bu Mus dan anak-anak yang tergabung dalam Laskar Pelangi. Entah mengapa, rasanya selain ingin mengajar disana saya juga ingin menjelajah keelokan panorama Belitung. Dan bisa dibilang justru film Laskar Pelangi inilah yang memotivasi saya untuk menjadi seorang guru. 

By: tripgabungan.com

Keelokan panorama pantai Tanjung Tinggi inilah yang membuat saya jatuh cinta pada Belitung. Pantai yang menjadi latar pengambilan film Laskar Pelangi ini akan menjadi agenda wajib jika saya diberi kesempatan untuk menjelajah Belitung. Keunikan pantai pasir putih ini ada pada batu granit raksasa yang berada di tepi pantai. Dan sayapun ingin berlarian menyusuri pasir putih itu bersama Intan dan papanya. 

By: merahputih.com

Tak hanya pantai saja, Replika SD Muhammadiah Gantong wajib saya kunjungi. Bagaimana tidak, jika replika SD itu mengingatkan saya akan perjuangan kesepuluh anak untuk tetap bersekolah. Sementara mereka berjuang, justru saya menemui banyak sekali murid yang enggan bersekolah. Disitulah, saya ingin sekali merasakan atmosfer perjuangan Bu Mus, Arai dan teman-temannya. 

By: wonderfulbelitong

Selain itu, Belitong menjadi semakin dikenal berkat sosok Andrea Hirata. Dan saya sendiri termasuk dalam salah satu penggemarnya. Mengunjungi museum kata Andrea Hitata juga akan menjadi agenda jika saya ke Belitong. 

Serta beberapa destinasi lain seperti Rumah Ahok, Pantai Lengkuas, dan Pantai Punai. Pokoknya saya harus ke Belitung!!!

Namun, untuk bisa menjelajah Belitung saya tentu harus menyiapkan beberapa hal. Seperti : 
1. Mendapat izin ibu
Ini penting sekali, bahwasannya doa dan restu orang tua terlebih ibu adalah komponen utama bagi saya. Memang sih, menjelajah Belitung jika bisa saya lakukan dalam waktu dekat otomatis harus mengajak Intan dan Papa. Biar Papa juga tahu bagaimana kondisi real dari beberapa destinasi wisata yang sering kita bahas. Serta, tentang kemantapan apakah nantinya kita tetap akan nekad untuk mengajar di luar Jawa. 

2. Mendapat Izin Kepsek
Bisa saja agenda ke Belitung direncanakan tidak dalam masa liburan. Nah, saya pasti akan izin dari sekolah beberapa hari dan meninggalkan anak. Tentu dengan mengajukan izin ke kepala sekolah, saya bisa melakukan perjalanan dengan tenang. Disamping itu anak-anak juga ada guru penggantinya. 

3. Menyusun anggaran 
Hal paling penting adalah soal anggaran. Baik hotel, makan selama saya di Belitung dan tiket pesawat Garuda Indonesia pp Semarang-Tanjung Pinang. Dari sekarang sejujurnya kami sudah mencari biro perjalanan dengan aneka macam harga yang ditawarkan. Bahkan mencari promo tiket pesawat juga. Semakin banyak referensi menurut kami semakin mudah pula kami menetapkan anggaran yang diperlukan untuk ke Belitung

4. Hunting Tiket Pesawat dan Hotel melalui Skyscanner

Setelah menyusun anggaran, saatnya hunting tiket. Dan baru-baru ini saya lebih menyukai untuk hunting tiket pesawat dan hotel melalui Skyscanner. 

Skyscanner itu merupakan sebuah metasearch untuk tiket penerbangan, hotel dan penyewaan mobil, bukan seperti online travel agent yang menjual tiket-tiket penerbangan, hotel, dan lainnya. 

Terdapat beberapa fitur praktis dan keren yang sangat membantu kita untuk merencanakan liburan. Seperti : 

🤳 Fitur "Mana Saja"

Dengan fitur ini kita bisa mendaftar destinasi lokal maupun internasional menurut harga tiket dari yang murah sampai mahal. Cukup ketik kota destinasi saja di kotak pencarian, nantinya akan terpampang nyata penawaran tiket yang sesuai dengan kantong kita. 

🤳 Fitur " Bulan Termurah"

Murah? Siapa yang nggak mau coba! Dengan fitur ini kita bisa mencari waktu yang tepat untuk mendapatkan tiket pesawat dan hotel yang murah. 

🤳 Fitur " Bagan Interaktif" 


Pada bagian bagan interaktif ini, kita bisa sangat terbantu dengan merencanakan perjalanan dan memperlihatkan masa tertentu yang sangat murah dan sesuai dengan jadwal kita.

🤳 Fitur " Info Harga"


Nah, kalau ini kita bisa memantau naik turunnya harga tiket pesawat. Saran sih ya supaya nggak ketinggalan informasi, kita bisa menandai tiket pesawat mana yang kita incar. Nantinya kita akan menerima update harga melalui email.


Dengan bantuan Skyscanner tentu saya bisa merencanakan perjalanan murah yang bisa banget disesuaikan dengan gaji guru honorer. Bahkan saya dan suami sangat terbantu jika nantinya keputusan kami untuk ke luar Jawa bahkan menetap disana, akan semakin memudahkan saya untuk mencari tiket pesawat. Lewat Skyscanner, impian saya semoga bisa menjadi kenyataan suatu hari nanti. Mengajar anak-anak, masih bisa sering bertemu keluarga dan yang pasti impian menjelajah Indonesia bisa saya wujudkan. 


Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh ID Corners dan Skyscanner.





Sumber: 
https://www.skyscanner.co.id/berita/tips-untuk-liburan-hemat-dengan-skyscanner
https://help.skyscanner.net/hc/id/categories/200303951-Tentang
https://gamaholiday.com/3-lokasi-shooting-film-laskar-pelangi/
http://anekatempatwisata.com/10-tempat-wisata-di-belitung-yang-wajib-dikunjungi/

Sumber gambar : 
www.skyscanner.co.id

  • Share:

You Might Also Like

4 comments

  1. Saya pernah ke Belitung, bikin kangen banget sama keindahan pantainya dan keramahan penduduknya :D

    ReplyDelete
  2. Toast dulu ah kita sama-sama guru :)
    Masih ada dalam impian untuk bisa ke Belitung ini...

    ReplyDelete
  3. aku juga pengeeeeen ke Belitung Cheila...it's a beautiful place indeed

    ReplyDelete
  4. Yg penting ridho ortu cheii. Kalo cm itungan hari masih oke kali ya, tapi kalo indonesia mengajar itu kayaknya lama

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan jejak di blog guru kecil ya. Mohon untuk tidak memberikan LINK HIDUP dalam kolom komentar. Jika memang ada,komen akan di hapus. Terimakasih;)